Program kampus merdeka yang dikenal dengan merdeka belajar kampus merdeka adalah kebijakan dari Kemendikbud Ristek yang diluncurkan sejak akhir 2020. Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) termasuk dalam salah satu dari program MBKM yang saat ini sudah memasuki batch ketiga. Banyak mitra yang telah berkontribusi dalam batch kali ini, termasuk PT Disty Teknologi Indonesia yang sudah mengikuti kampus merdeka untuk kedua kalinya.
Magang di PT Disty Teknologi Indonesia dilaksanakan pada tanggal 18 Agustus 2022 sampai 31 Desember 2022. Terdapat posisi untuk bagian teknologi yaitu, web developer dan analyst system. Juga bagian pemasaran yaitu, digital marketing dan content writer. Dengan pelaksanaan secara hybrid yang dibagi dalam empat sesi.
Onboarding mitra dilakukan pada hari Senin tanggal 22 Agustus 2022. Dalam acara itu dilakukan penjelasan kurikulum, perkenalan mentor, dan penjelasan peraturan magang. Kemudian sosialisasi dan praktik penggunaan E-learning Disty Teknologi Indonesia (Dilan). Setelah itu, dilanjutkan dengan penjelasan cara pengisian logbook kampus merdeka oleh tribe batch kedua.
Pada sesi pertama, magang dilaksanakan selama tiga minggu. Di mulai tanggal 18 Agustus hingga 9 September secara online melalui zoom meeting dan platform Dilan. Peserta bagian teknologi dan pemasaran di gabungkan dalam satu kelas. Meskipun awalnya bagian pemasaran merasa kesulitan, tapi karena kekompakan peserta hal itu dapat diatasi dengan saling membantu antar bagian. Kemudian, kegiatan magang dilanjutkan dengan evaluasi dari sesi pertama selama satu minggu.
Setelah sesi satu berakhir, pembelajaran beralih ke sesi kedua mulai tanggal 20 sampai 30 September yang tetap dilakukan secara online dimana kelas sudah terbagi menjadi tiga kelas antar posisi yaitu, posisi web developer, analyst system, dan bagian pemasaran dengan digital marketing dan content writer yang masih tergabung. Di kelas digital marketing dan content writer, ada mentor yang mengajar pada tiap materi.
Nantinya, materi itu akan digunakan sebagai bekal dalam melakukan pemasaran saat mengerjakan projek akhir magang.