Pada paragraf pertama ini, penulis akan menceritakan sedikit sejarah perkerbangan figma yang dimulai pada tahun 2012 oleh Dylan Field dan Evan Wallace dengan berbagai ide mereka. Diantaranya, membuat software untuk drone dan akhirnya memutuskan untuk membuat perangkat lunak editor grafis berbasis web.

Figma adalah editor grafis vektor dan alat prototyping dengan berbasis web serta fitur offline tambahan yang diaktifkan oleh aplikasi desktop untuk Mac OS dan Windows. Figma hadir untuk memudahkan para designer dalam melakukan tugasnya. Oleh karena, itu sudah banyak designer yang beralih dari platform lain menuju alat editor ini.

Apa sih Keunggulan Figma itu?

Adapun alasan memilih aplikasi ini dikarenakan keungguan yang ditawarkan, antara lain :

1. Satu platform untuk segalanya, mulai dari desain hingga prototipe
2. Terdapat pen tool yang memungkinkan kita untuk menggambar ke segala arah dan
desain busur instan
3. Fitur font Open Type
4. Tugas otomatis plugin untuk elemen berulang untuk mempercepat proyek
5. Kemampuan membuat sistem dan komponen desain
6. Terdapat fitur community dan cara drag and drop yang dapat diakses
7. Fitur ekspor mudah
8. Desain interaksi dan prototipe yang dioptimalkan untuk seluler
9. Animasi cerdas untuk menghubungkan objek dan transisi
10. Komentar tersemat (embedded comment), adanya fitur ini dapat memudahkan pengguna dalam berkolaborasi dengan tim mereka
11. Kemampuan untuk mengedit bersama tanpa batas audience dengan tim secara waktu
nyata (real- time) di ruang desain bersama
12. Riwayat versi yang memungkinkan kita mengetahui segala sesuatu atau progress
yang telah berubah dan siapa saja yang melakukannya
13. Kemampuan membuat komponen yang dapat digunakan kembali dengan kemampuan
untuk menimpanya jika diperlukan

Kesimpulanya, untuk kalian yang ingin mencoba berbagai fitur yang ditawarkan oleh figma, dapat mengunduh figma pada link. Untuk menggunakan editor ini pun sangat mudah, setelah kalian berhasil mengunduh aplikasi figma kalian bisa menginstallnya dan tunggu sampai proses installasi selesai.