Kampus Merdeka adalah kebijakan yang dikeluarkan oleh Kemendikbudristek dengan memberikan hak kepada Mahasiswa untuk mengambil mata kuliah di luar program studi selama 1 semester dan berkegiatan di luar perguruan tinggi selama 2 semester. Jenis kegiatan yang tersedia di Program Kampus Merdeka, yaitu:

  1. Magang Bersertifikat
  2. Studi Independen
  3. Kampus Mengajar
  4. Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA)
  5. Pertukaran Mahasiswa Merdeka
  6. Membangun Desa (KKN Tematik)
  7. Proyek Kemanusiaan
  8. Riset atau Penelitian
  9. Wirausaha

Program Kampus Merdeka bekerja sama dengan beberapa pendidikan non formal dan beberapa perusahaan yang berkaitan dengan teknologi. Dalam program ini dilaksanakan dalam 5 sesi, yaitu :

  1. Pembukaan pendaftaran Mahasiswa MSIB
  2. Proses seleksi Mahasiswa oleh Mitra
  3. Tes Kebhinekaan
  4. Pengumuman akhir hasil seleksi Mahasiswa MSIB
  5. Program Onboarding

Dalam Artikel ini Aji Prayoga akan menceritakan pengalaman Aji Prayoga selama menjadi peserta alur pembelajaran Business Development di PT. Stechoq Robotika Indonesia pada bulan Agustus hingga bulan Desember tahun 2022. Pada bulan Agustus tahun 2022, pendaftar program Studi Independen mencapai dengan 50,000 pelamar di PT. Stechoq Robotika Indonesia, namun hanya 100 pelamar yang berhasil lolos, termasuk Aji Prayoga Mahasiswa Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur yang berhasil menjadi peserta alur pembelajaran Business Development.

Program Studi Independen dan Magang Bersertifikat 2022 akan berlangsung selama 6 bulan dimulai pada tanggal 15 Agustus 2022 sampai dengan 23 Desember 2022, dengan total 900 jam pembelajaran. Kegiatan pada program ini terbagi atas 3 sesi, yaitu sesi pembelajaran mandiri, focus group discussion, dan project akhir.

Pada sesi pembelajaran mandiri, peserta diberikan kelas berdasarkan alur pembelajaran yang diikuti melalui platform LMS PT. Stechoq Robotika Indonesia. Peserta juga diwajibkan untuk menyelesaikan kelas yang telah diberikan dan submission pada akhir kelas, Peserta yang telah menyelesaikan dapat melanjutkan materi yang telah diberikan pada halaman LMS sesuai dengan hari dan tanggal.

Pada sesi Focus Group Discussion (FGD), peserta akan mengikuti kelas melalui Google Meet dan Zoom Meeting yang telah disediakan oleh PT. Stechoq Robotika Indonesia. Sesi ini meliputi Presentasi, Sesi Tanya Jawab, dan Saran. Melalui pembelajaran ini peserta Business Development dapat mengetahui dasar pengembangan ide bisnis hingga bagaimana mempresentasikan ide bisnis kepada investor. Selain mempelajari hal teknis, peserta dapat belajar pengembangan diri , bahasa Inggris dalam dunia industri, dan persiapan karir.

Kemudian setelah peserta menyelesaikan semua kelas wajib, maka peserta diwajibkan untuk mengimplementasikan hasil belajar ke dalam sebuah proyek akhir bersama tim, dalam hal ini PT. Stechoq Robotika menyediakan project akhir terdiri dari Pitch Deck, Laporan Akhir, dan Desain Website.

Saya terpilih untuk membuat Desain Website. Peserta yang tidak terpilih Desain Website berkesempatan untuk menyelesaikan Pitch Deck dan Laporan Akhir. Tim saya memilih ide bisnis rumput laut.

Rumput laut merupakan biota laut yang paling banyak diproduksi oleh Indonesia, sehingga Indonesia menjadi produsen rumput laut terbanyak setelah Tiongkok. Tim saya mencetuskan untuk membuat sebuah website dan pitch deck yang dapat membantu petani rumput laut dalam mengelola rumput laut dan menjual kepada kami, kami memberi nama Seaweed Universe (Alam Rumput Laut). Seaweed Universe akan memiliki banyak fitur seperti fitur transaksi, fitur produk, fitur blog, fitur wishlist, fitur chart, informasi produk, contact, detail produk, logo bisnis, nama bisnis, pencarian produk, prediksi ongkos kirim, estimasi tiba, rating dan review pelanggan.

Pada proses pengerjaan saya sebagai desain website berperan untuk membuat tampilan website yang enak digunakan oleh pengguna. Pertama yang dilakukan pada pembuatan desain website adalah menentukan alur pengguna dalam aplikasi, melakukan survey kepada user terkait fitur yang ingin disediakan, dan mengimplementasikan ke dalam prototype. Anggota lain juga memiliki peran masing-masing berdasarkan tugas yang telah ditentukan bersama.

PT. Stechoq Robotika Indonesia juga menyediakan mentor dalam pengerjaan project akhir ini, mentor pada project akhir ini merupakan ahli yang bekerja dalam industri pitch deck, sehingga peserta dapat memiliki pengalaman secara langsung bagaimana membuat sebuah pitch deck berskala industri yang dibimbing langsung oleh ahli.

Pengerjaan project akhir ini berlangsung selama 1 bulan , dimulai pada 17 November 2022 sampai dengan 20 Desember 2022. Pada tanggal 21 Desember 2022 terdapat penilaian ujian akhir semester terhadap pitch deck yang telah dibuat dari masing – masing tim. Sesi penilaian setiap tim melakukan presentasi pitch deck terhadap mentor dan investor sehingga tim kami dapat mengetahui kekurangan terhadap pitch deck yang telah dibuat.

Program Studi Independen 2022 ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa untuk mempersiapkan diri dalam dunia industri terutama bidang teknologi. Program studi independen dilakukan secara Work From Home (WFH). Dengan program ini mahasiswa dapat belajar bagaimana berkolaborasi dengan anggota tim yang baik dan bagaimana bekerja dalam dunia bisnis Program ini juga bermanfaat untuk mahasiswa yang sedang mencari pengalaman baru dan haus akan ilmu baru, serta memberikan mahasiswa keahlian baru yang dimiliki.