Bahasa Mandarin digunakan oleh hampir 1.12 miliar orang untuk berkomunikasi. Karena itu, Bahasa Mandarin menjadi dapat skor tertinggi dalam peringkat bahasa yang digunakan dan juga dalam melakukan bisnis. Jadi, bagi teman-teman yang ingin terjun dalam dunia bisnis, terutama dunia bisnis internasional, Bahasa Mandarin harus dipelajari dengan baik. Hingga sekarang, sudah banyak perusahaan besar yang bekerja sama dengan China. Kalian masih ragu untuk belajar? Kalau begitu, yuk simak beberapa alasan penting dibawah ini agar kamu yakin untuk mulai belajar, ya!
Pertama, Memiliki peran dalam pariwisata
Banyaknya penduduk di China yang menyebar di seluruh dunia, memberikan sebuah dampak ke dalam pariwisata yang selalu menyediakan tour guide. Hal tersebut menjadikan kemampuan Bahasa Mandarin memberikan kita sebuah kesempatan untuk memberikan informasi mengenai tempat wisata di negara kita dengan jelas dan dapat dimengerti turis. Selain tour guide, hospitality pun perlu memiliki kemampuan berbahasa Mandarin untuk menjamu turis yang menginap.
Kedua, Mendapatkan peluang kerja yang luas
Ada banyak lapangan pekerjaan yang membutuhkan sumber daya manusia yang mampu berbahasa Mandarin. Walaupun hanya menguasai percakapan dasar, hal tersebut sudah cukup untuk perusahaan. Beberapa perusahaan terkadang meminta skor HSK (Hanyu Shuiping Kaoshi), yaitu ujian bahasa Mandarin untuk bukti kemampuan kamu. Lalu, skor dari ujian tersebut bisa menjadi nilai plus bila dicantumkan pada CV, lho!
Ketiga, China sangat dominan pada perekonomian dunia
Dengan banyaknya penduduk dan juga tenaga kerja ahli yang memiliki kemampuan dan dedikasi tinggi, menjadikan China sebagai negara dengan pasar terbesar di dunia. Selain itu, China memiliki SDM (Sumber Daya Manusia) yang tinggi sehingga tidak heran jika teknologi yang dimiliki lebih maju. Hal tersebut membuat Indonesia banyak menjalin kerja sama dengan China. Dengan adanya jalinan kerja sama tersebut, membuat Indonesia membutuhkan tenaga kerja yang dapat menguasai Bahasa Mandarin.
Terakhir, Dapat beradaptasi pada ekonomi global
Kamu dapat melakukan bisnis yang lebih baik dengan perusahaan-perusahaan China, karena saat ekonomi China berkembang, akan lebih banyak peluang yang tersedia bagi pebisnis yang ingin mengembangkan sebuah bisnis.
Jadi gimana menurut kamu? Apakah kamu sudah yakin untuk mulai belajar Bahasa Mandarin? Berikan tanggapan kamu pada kolom komentar ya!