Kenapa akun bisnis Instagram sepi ?
Awalnya mungkin memang tidak semulus itu. Kamu sudah berhasil membuat akun, mengunggah foto produkmu, memfollow teman dekatmu, langkah selanjutnya apa ?. Kamu pasti juga bertanya-tanya mengapa bisnis mu masih saja sepi orderan. Akun bisnis yang sepi pada laman instagram juga tidak meningkatkan penjualan sama sekali. Namun, kamu tidak perlu cemas berlebih, karena ada kabar gembira untuk kamu. Situasi ini menandakan bahwa sudah saatnya kamu menuju ke step yang lebih tinggi dari pebisnis pemula menjadi pebisnis kelas kakap. Bagaimana, kamu sudah siap ? mari kita bahas.
1. Atasi Akun Bisnis Instagram Sepi dengan Caption yang Menghipnotis
Tentu kalian sudah mengenal fitur ini pada instagram, ‘caption’. Ketika memposting suatu gambar atau video pasti kamu akan melihat kolom caption yang bertujuan untuk mendeskripsikan postinganmu. Namun, ternyata caption memiliki kemampuan ajaib yang dapat menghipnotis konsumen supaya gercep membeli produkmu. Hal ini tentunya dengan menggunakan teknik yang tepat ketika menulis caption, yaitu teknik A.I.D.A.
A : Attention
I : Interest
D : Desire
A : Action
Mari kita kupas satu persatu teknik A.I.D.A ini sebagai berikut,
Attention
Kamu perlu memastikan, kalimat di awal caption mampu menarik perhatian calon konsumen mu. Paparkan penjelasan terkait manfaat yang kamu tawarkan pada produk. Hal ini membuat calon konsumen yang merasa membutuhkan solusi dari manfaat produk akan membaca hingga selesai.
Contohnya : Bekas jerawat hilang dalam seminggu ? sekarang bukan angan-angan lagi..
Interest
Selamat, calon konsumen mu sudah menaruh perhatian penuh pada postinganmu. Selanjutnya, berikan penawaran menarik. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan ketertarikan calon konsumen terhadap produk mu.
Contohnya : Dengan diskon 50% , kamu bisa dapatkan acne serum Beauty Skincare untuk menghempaskan noda bekas jerawat tanpa drama.
Desire
Agar calon konsumen tergugah untuk membeli, tunjukkan kelebihan yang dimiliki produkmu. Hal ini bertujuan untuk meyakinkan calon konsumen bahwa mereka benar-benar membutuhkan produk ini.
Contohnya : Acne serum Beauty Skincare mengandung bahan aktif Tea Tree Leaf Water, Salicylic Acid, Jeju Centella Asiatica, Liquorice Extract dan Vitamin C. Kandungan alami ini dapat menenangkan serta mencerahkan kulitmu seketika loh. Kamu juga tidak perlu khawatir karena Acne serum Beauty Skincare bahkan aman digunakan oleh Ibu hamil dan Ibu menyusui.
Action
Pada akhirnya calon konsumen yang merupakan target audience mu sudah tertarik. Selanjutnya, ajak mereka untuk mengunjungi website atau online shop mu. Kamu bisa memperkuatnya dengan menawarkan promo menarik yang mampu menciptakan urgensi. Hal ini bertujuan agar calon konsumen ingin cepat-cepat membeli produk mu.
Contohnya : Yuk langsung check olshop kami ‘Beauty Skincare’ di e-commerce kesayanganmu. Masih ada promo cashback untuk kamu dengan minimal pembelian 100.00 rupiahh. Dapatkan segera mulai hari ini hingga 30 oktober 2022. Beauty Skincare, Glow Up Your Beauty Inside~
2. Atasi Akun Bisnis Instagram Sepi dengan Menyajikan Tampilan yang Menarik
Bagi pengguna setia Instagram pasti sudah tahu, media sosial satu ini terfokus pada penikmat seni visual seperti gambar, foto, maupun video. Oleh karena itu, kamu perlu menyajikan gambar, foto, maupun video yang menarik untuk mempercantik tampilan akun bisnis Instagram mu. Kamu tidak perlu merasa bingung, karena desain bukan hal sulit lagi untuk saat ini. Banyak media online yang menawarkan pengalaman desain yang lebih efisien dan mudah. Seperti Canva, Picsart, dan lain sebagainya.
Baca Disini untuk mengenal lebih dalam dan mendapat tips menarik mengenai Canva
Berikut beberapa tips tampilan Instagram yang menarik,
1. Feed Yang Menyambung
Diatas ini adalah contoh desain untuk 3 feed instagram yang menyambung. Teknik ini dapat membuat tampilan akun bisnis Instagram mu tampak cantik, menarik, dan terlihat profesional. Calon konsumen akan lebih nyaman melihatnya dan tertarik untuk menaruh perhatian penuh pada konten postingan. Caranya sangatlah mudah, berikut langkah-langkah nya :
- Buka website Canva www.canva.co.id
- Klik ‘Buat Desain’ yang ada di bagian atas pojok kanan layar (melalui PC atau Laptop)
- Klik ‘Ukuran Khusus’
- 3 feed Instagram : 3240 x 1080 piksel ; 6 feed Instagram : 3240 x 2160 piksel ; 9 feed Instagram : 3240 x 3240 piksel ; 12 feed Instagram : 3240 x 4320 piksel ; 15 feed : 3240 x 5400 piksel ; 21 feed Instagram : 3240 x 6480 piksel
- Buat garis pemisah setiap kotak berukuran 1080 x 1080 piksel. Hal ini bertujuan agar mudah memastikan tiap satu feed postingan desain yang disajikan rapi dan tetap nyaman dilihat.
- Setelah itu, kamu bisa berkreasi dengan bebas untuk menciptakan desain yang kamu inginkan. Berikut contoh tampilan hasil gabungan 6 feed yang sudah diunggah di Instagram,
2. Story Instagram / Snapgram yang Estetis
Jangan sekedar upload foto produkmu tanpa keterangan atau dekorasi seperti dibawah ini. Hal ini membuat calon konsumen tidak tertarik atau cenderung mengabaikan postinganmu.
Buatlah desain yang menarik menggunakan Canva atau aplikasi editing lainnya dan tambahkan keterangan informatif seperti dibawah ini,
3. Atasi Akun Bisnis Instagram Sepi dengan Beriklan
Dilansir dari Dataindonesia.id, Indonesia memiliki 99,9 juta pengguna aktif bulanan Instagram pada April 2022. Jumlah itu merupakan yang terbesar keempat di dunia, di bawah India, Amerika Serikat, dan Brasil. Oleh karena itu, pemanfaatan Instagram Ads dapat terbilang sangat menguntungkan. Bagaimana tidak ? postingan feed dan story mu dapat tersebar lebih luas sehingga mampu meningkatkan brand awareness dan mengoptimalkan penjualan mu. Selain itu, untuk beriklan melalui Instagram ads, kamu bisa memulainya dengan budget yang kecil yaitu 10.000 sampai 20.000 per hari. Lalu bagaimana caranya beriklan melalui Instagram Ads ? berikut tata caranya,
- Buka profil Instagram mu, selanjutnya pilih Settings. Kemudian kamu akan menemui banyak piliihan tekan bagian Account, pilih Switch to Professional Profile. Pilih lah kategori yang sesuai, dalam hal ini pilih jenis akun business. Selanjutnya isi lah contact info, diantaranya e-mail dan nomor telepon yang dapat dihubungi. Selamat akun Instagram mu telah berubah menjadi akun bisnis dan siap menggunakan Instagram Ads..
- Pilih post yang ingin kamu promosikan (ads) dan pilih Boost Post.
- Kemudian kamu akan diminta untuk memilih apa tujuanmu menggunakan Instagram Ads.
- Selanjutnya tambahkan URL tujuan dan pilih Action Button.
- Pilih target audience, kamu bisa sesuaikan dengan jenis produk apa yang kamu jual dan ke kalangan apa yang ingin kamu fokuskan dalam promosi.
- Tentukan budget dan periode iklan di Instagram Ads yang kamu inginkan.
- Setelah terisi semua, kamu dapat mengecek kembali ringkasan dari Instagram Ads yang kamu rancang sebelumnya. Jika dirasa sudah pass, klik Boost Post.
- Terakhir, kamu akan diarahkan ke halaman pembayaran. Kamu akan diminta mengisi informasi lokasi terlebih dahulu, lalu kamu bisa pilih metode pembayaran.
Jika kamu memaksimalkan 3 hal ini, dijamin akun bisnis Instagram mu akan menjadi lebih ramai dan aktif. Namun, jangan lupa segala hal membutuhkan proses dan konsistensi. Pada dasarnya bisnis memang lah fluktuatif, oleh karena itu jadilan pebisnis yang tekun dan fokus. Semangat berbisnis~